; 𝐀𝐥𝐥𝐞𝐧'𝐬 𝐀𝐝𝐯𝐞𝐧𝐭𝐮𝐫𝐞: Tentukan Spesifik Target (Specific Goal) Anda !!!

Cari Blog Ini

Selasa, 12 Juni 2012

Tentukan Spesifik Target (Specific Goal) Anda !!!


Hi Guys, tentukanlah target Anda !!! Percuma, jika anda berlatih terus menerus tanpa ada satupun spesifik target yang hendak dicapai, dengan berjalannya waktu, semangat berlatih anda akan pudar sendirinya, kesimpulannya adalah ikulah event Balapan / Race, optimalkan semua kemampuan yang ada.


Fokus pada semua program latihan yang telah diberikan, disiplin dan kesabaran adalah kunci utama menyelesaikan program latihan ini, menjadi sesuatu yang lumrah jika anda mengalami rasa bosan saat latihan, bergabunglah dengan komunitas di daerah anda, carilah beberapa partner yang bisa diajak latihan bersama, tentunya partner yang memiliki karakter bermain yang sama, komit menyelesaikan target yang ditentukan, misal anda mentargetkan hari ini mau menyelesaikan program endurance 100km, selesaikanlah, apapun yang terjadi, dengan komitmen dan disiplin tinggi niscaya program latihan akan terselesaikan dengan baik.

Pembalap yang bisa memimpin dirinya sendiri akan lebih produktif dan berhasil, jangan tergantung kepada "mood" atau ajakan teman, komit pada diri sendiri, tidak ada satu alasanpun untuk berhenti latihan, seandainya kondisi cuaca tidak memungkinkan, anda bisa latihan di sepeda statik / trainer atau ke tempat GYM - no excuse.

Anda bisa menggambar atau menuliskan program training dalam buku diary , saya sering melakukannya walaupun dengan coret coretan yang sederhana.
Untuk lebih akurat dan detail disarankan memakai Power Meter, tentukan FTP anda.


Tentukan "Goal" atau "Target", setiap anda mengikuti balapan / race harus diikuti dengan pencapaian target yang gradual, untuk start awal minimal adalah 20 besar, setelah itu ditingkatkan secara bertahap.


Setelah selesai mengikuti balapan, cobalah mengatur ulang program latihan anda ke level yang lebih tinggi begitu juga dengan pengaturan pola nutrisi dan istirahat yang cukup.



So be organised, manage your time efficiently and be proactive.......

2 komentar:

  1. Salam kenal om Allen, nama saya Larry saya newbie dalam road bike umur saya 35 sudah lama tertarik roadbike tp karena harus beli susu anak baru kesampean beli sepeda hwhwhe,mohon saran jenis latihan dan kalo bisa pengen ikut gowes bareng. Email saya larrysohar@yahoo.com kalo ngga keberatan bisa kasih saran dan ketemu. Terima kasih

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus