Tanpa terasa event "Smailing - FPSJ TTT & Criterium Race 5 Mei 2012" sudah berakhir, acara ini digelar dengan sukses dan diharapkan bisa melahirkan bibit baru khususnya di Atlet Sepeda Balap dan semakin mempererat Kebersamaan dikalangan komunitas penggemar sepeda balap pada umumnya.
Event Balap sepeda ini dibagi menjadi dua kategori, yakni
- Criterium Race , yang diikuti oleh kalangan Atlet Proffesional (Men/Women) dan Mantan Atlet.
- Team Time Trial, yang diikuti oleh kalangan Komunitas Penggemar dari berbagai kota dan daerah di Indonesia
Kegiatan ini merupakan kerjasama antara Smailing Tour, Forum Penggemar Sepeda Jakarta (FPSJ) dan didukung penuh oleh Sinar Mas Land. Kejuaraan digelar pada Sabtu, 5 Mei 2012.
Beberapa cuplikan diambil dari harian Suara Pembaruan:
Ketua Umum FPSJ Ary Gunari mengatakan, perlombaan ini merupakan salah satu ajang balap sepeda bergengsi di Indonesia. Dalam perlombaan nanti untuk kategori man elite ada 70 peserta. Ini kategori yang cukup bergengsi, para pebalap nasional turun “Peserta untuk criterium race terbagi menjadi kategori men youth dengan usia kurang dari 17 tahun, men junior (17-18 tahun), men elite (di atas 19 tahun), women open, dan veteran open (di atas 35 tahun). Perlombaan ini diikuti oleh 5 pengurus provinsi, 4 pengurus cabang, dan 15 klub yang mewakili Persatuan Balap Sepeda Seluruh Indonesia," kata Ary dalam jumpa pers di Kantor Marketing Sinarmas Land, Serpong, Senin (30/4).
Sementara itu, kategori team time trial (TTT) diikuti oleh 34 tim dengan jumlah peserta mencapai 300 orang dari 19 komunitas sepeda balap di Indonesia. Trek balap sepeda yang disediakan oleh pengembang properti BSD City tersebut dibuat sepanjang 4,2 kilometer untuk criterium race dan 19 kilometer untuk team time trial.
Khusus kategori men elite, peserta akan menempuh 8 putaran, sedangkan pada kategori lain sebanyak 4 putaran. Para peserta akan melaju di area Marketing Office Sinarmas Land, melewati kawasan perumahan Foresta BSD, hingga perbatasan kawasan Paramount Serpong. "Jalurnya sudah disiapkan. Sinar Mas Land sangat mendukung seratus persen kegiatan olahraga, apalagi yang berinteraksi dengan alam seperti sepeda. Menjadi kebanggaan, BSD City diberi kepercayaan sebagai tuan rumah," kata Head of Corporate Communication Sinar Mas Land Panji Himawan.
VP Marketing & Business Development Smailing Tour mengatakan kejuaraan ini merupakan dukungan pihaknya terhadap pengembangan olahraga nasional. Dengan itu memberikan kesadaran kepada masyarakat akan pentingnya berolahraga, sekaligus turut berpromosi kegiatan olahraga bersepeda sebagai olahraga yang menyehatkan dan menyenangkan.
Perlombaan ini diharapkan dapat menciptakan bibit-bibit baru dan mengembangkan kompetensi atlet-atlet nasional Indonesia. "Ini merupakan momen yang baik untuk para pebalap sepeda. Di mulai dari ajang nasional, harapannya sehingga kualitas lomba ini dapat diakui segala penjuru tingkat dunia yakni Internasional," jelas Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) Edmound Simorangkir.
Tanggapan penulis sebagai bagian dari komunitas penggemar sepeda balap:
Sekali lagi kita sebagai bagian dari komunitas penggemar sepeda balap sangat berterima kasih khususnya FPSJ dan Smailing Tour, beberapa tahun lalu kegiatan yang berhubungan dengan balap sepeda kalangan penggemar / hobbies sangat jarang ada, motivasi untuk berlatih naik turun alias pasang surut, dengan adanya kegiatan seperti ini memacu di kalangan hobbies untuk lebih terpacu selangkah ke depan, walaupun dari segi umur dan skill tidak semuda dan sehebat atlet tetapi kegiatan ini memberikan semangat tidak terlupakan, sangat membanggakan sebagai peserta lomba apalagi bisa naik podium layaknya seorang Atlet. Ini adalah obat stress, hiburan menyenangkan dan sehat bagi kalangan hobbies yang natobene berasal dari kalangan pengusaha dan proffesional.
Beberapa team penggemar yang berhasil memenangkan lomba Smailing - FPSJ TTT & Criterium Race 5 Mei 2012 :
Juara 1. SCT Satria. 0 : 29 : 14.573
Piala Bergilir Smailing - FPSJ TTT 2012
Butuh waktu 2 tahun (team SCT) untuk mendapatkan Juara 1
Juara 2. KGB Team 1. 0 : 29 : 33 .370
Juara 3. Cheesoen Kaltas 0 : 29:58.370
Juara 4. BHHH Bandung. 0 : 30 :16. 880
Juara 5. JMMC. 0: 30: 18.817
Rute lomba TTT 2012
Formasi Team Time Trial SCT 2012
Beberapa faktor yang menjadi kunci kemenangan adalah:
1. Kekompakan team, tanpa ada kekompakan mustahil bisa memenangkan perlombaan, selama proses latihan tentunya tidaklah berjalan mulus, perselisihan antar anggota kadang terjadi, antar anggota kadang ada yang masuk kadang ada absen untuk latihan, ini dimaklumi karena masing masing mempunyai kesibukan sendiri. Perselisihan di antar anggota harus bisa diselesaikan dengan jiwa besar dan rendah hati, hilangkan semua rasa EGOIS demi kepentingan Team - One for All, All for One.
2. Anda membutuhkan Pelatih yang baik dan berpengalaman, masing masing anggota mempunyai teori dan cara bermain yang berbeda, hanya sang pelatih yang bisa merekatkan itu semua, tanpa ada pelatih yang pengalaman tidak mungkin anda bisa menang.
I believe 95% of all endurance athletes can improve their performance significantly if they have a professional coach to help them with their training program.
Think about it.
3. Dukungan dari Komunitas team secara keseluruhan, dari level Ketua komunitas, dewan pembina sampai anggota ikut mensupport, ini memberikan suatu kekuatan baru sehingga mental buat bertanding semakin mantap.
Team SCT bersama pelatih Fanny Gunawan
Dukungan seluruh anggota SCT
Video singkat profile pembalap SCT
Happy Cycling....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar